Sabtu, 02 November 2013

Bahaya Mengintai Saat Main-main HP Sembari Mengemudi

Dua Bahaya Mengintai Saat Main-main HP Sembari Mengemudi  

TRIBUNNEWS.COM - Aksi penjambretan handphone masih kerap terjadi di wilayah ibukota. Ketidakhati-hatian pengguna handphone menjadi salah satu sebab terjadinya penjambretan.


Banyak terjadi bahkan pengguna Handphone memainkan telepon genggam miliknya saat tengah berada di pinggir jalan atau saat tengah berkendara. Ini menjadi momen yang rawan bagi pelaku kejahatan untuk menjalankan aksinya selain tentunya melanggar aturan lalu lintas.

Jumat, 01 November 2013

Rahasia “Ubun Ubun”


 

Gambar otak manusia bagian depan yang disebut Allah dalam Al Qur’an Al Karim dengan kata nashiyah (ubun-ubun).

Al-Qur’an menyifati kata nashiyah dengan kata kadzibah khathi’ah (berdusta lagi durhaka). Allah berfirman, “(Yaitu) ubun-ubun yang mendustakan lagi durhaka.” (Al-‘Alaq: 16)

Bagaimana mungkin ubun-ubun disebut berdusta sedangkan ia tidak berbicara? Dan bagaimana mungkin ia disebut durhaka sedangkan ia tidak berbuat salah?

Kamis, 31 Oktober 2013

7 Aplikasi Smartphone Untuk Para Traveler

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - BAGI pecinta travelling kehadiran aplikasi dalam smartphone yang akan menemani sepanjang perjalanan menjadi hal yang penting, baik perjalanan pesawat, mobil maupun kereta api.

Survei Skyscanner, terungkap tujuh aplikasi paling handal yang wajib dimiliki saat berpergian. Aplikasi ini membuat jadwal terencana rapi, penerbangan termurah mudah didapat, foto kenangan perjalanan dapat tersimpan dengan baik dan sebagainya. Berikut daftar aplikasipilihan dan rekomendasi Skyscanner:

Rabu, 30 Oktober 2013

Membeli Rumah Bekas

Jika memutuskan membeli rumah bekas/second, sebaiknya Anda perlu lebih teliti dalam memeriksa kondisi rumah. Anda harus lebih cermat dalam penilaian karena kondisi fisik rumah sudah dimakan waktu. Jangan mudah percaya pendapat pihak ketiga, karena nantinya Anda lah yang akan tinggal di rumah tersebut.

Dengan melakukan pengecekan ini sendiri, Anda dapat mengambil keputusan lebih mantap.


Selasa, 29 Oktober 2013

Anda, Masa Lalu, dan Kebiasaan Soal Uang

Hai readers,

Mengatur keuangan bukan sekadar hitungan matematis. Sikap dan cara pandang, alias attitude, Anda terhadap uang justru lebih menentukan.

Perencanaan keuangan seolah sekadar proses dapat pemasukan, membaginya dengan disiplin untuk membayar utang, belanja kebutuhan barang maupun jasa sehari-hari, serta mengalokasikan untuk simpanan. Selanjutnya sejahtera.

Senin, 28 Oktober 2013

Pace, Potensi Yang Tersembunyi

Tak banyak buah yang punya pengalaman buruk seperti pace. Sebelum tahun sembilan puluhan, buah yang biasa disebut mengkudu ini nyaris tak punya kebanggaan sedikit pun. Jangankan manusia, kelelawar pun tak sudi mencicipi. Selain baunya apek, rasanya pahit. Pahit sekali!

Belum lagi dengan bentuk buah yang aneh. Bulatnya tidak rata, dan kulit buah ditumbuhi bintik-bintik hitam. Warnanya juga tidak menarik. Mudanya hijau, tuanya pucat kekuning-kuningan. Berbeda jauh dengan apel, jeruk, mangga, dan tomat. Selain kulitnya mulus, warnanya begitu menarik: hijau segar, merah, dan orange.

Minggu, 27 Oktober 2013

Lebah Hasilkan 1 Kg Madu, Memerlukan Terbang Hingga 7 Kali Keliling Dunia

Hampir semua orang menyukai madu. Rasanya lezat dan manis ditambah kandungannya kaya akan nutrisi. Produk yang dihasilkan dari perut lebah ini sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman dalam Al-Qur’an, surat An-Nahl: 69 yang artinya: ”… Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan.”

Madu adalah cairan manis alami berasal dari nektar tumbuhan yang diproduksi oleh lebah madu. Lebah madu mengumpulkan nektar madu dari bunga mekar, cairan tumbuhan yang mengalir di dedaunan dan kulit pohon, atau kadang-kadang dari madu embun.

Untuk menghasilkan 1 kg madu, lebah harus terbang 90.000 hingga 180.000 kali mengunjungi bunga. Jika satu kali penerbangan berjarak 3 km, maka total perjalanan lebah bisa mencapai tujuh kali keliling bumi. Subhanallah……!!